Daily News 24/04

April 24, 2024 No. 2544

HMSP

H.M. Sampoerna Tbk.

HM Sampoerna Tbk (HMSP) resmi memutuskan pembagian dividen besar tahun ini, dengan nilai Rp69,3 per saham atau dengan total sekitar Rp8,06 triliun. 

Keputusan tersebut diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) HMSP yang berlangsung di Jakarta pada hari ini, Selasa, 23 April 2024.

Adapun dana untuk pembagian dividen ini berasal dari laba bersih tahun buku 2023, yang mencapai Rp8,09 triliun. Jika dihitung, dividend payout ratio (DPR) HMSP untuk tahun ini berada di angka 99,56%. 

Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi:

- Cum Dividen: 2 Mei 2024.
- Ex Dividen: 3 Mei 2024.

Pasar Tunai:

- Cum Dividen: 6 Mei 2024.
- Ex Dividen: 7 Mei 2024

Recording Date: 6 Mei 2024.

Pembayaran Dividen: 17 Mei 2024.

https://www.emitennews.com/news/hm-sampoerna-hmsp-putuskan-bagi-dividen-rp806t-ini-jadwalnya

ASGR

Astra Graphia Tbk

PT Astra Graphia Tbk (ASGR) mentapkan dividen tahun buku 2023 senilai Rp 63,45 miliar. Angka tersebut setara dengan 45% dari total laba bersih tahun lalu mencapai Rp 141 miliar.
 
Dengan angka tersebut, nilai dividen per saham ASGR mencapai Rp 47 per saham. Nilai dividen tersebut sesuai dengan hasil Rapat Umum Pemegang  Saham Tahunan (RUPST) di Jakarta, Selasa (23/4/2024).

Direktur Astra Graphia Trivena Nalsalita menuturkan, pemegang saham ASGR akan mendapatkan total dividen senilai Rp 47 per lembar saham, yaitu dividen interim sebesar Rp 13 per saham yang telah dibayarkan sebelumnya 24 Oktober 2023.  “Sedangkan sisanya sebesar Rp 34 per lembar saham akan dibayarkan sebagai dividen final yang dibagikan pada 22 Mei 2024,” ungkapnya dalam Public Expose Astra Graphia, Jakarta, Selasa (23/4/2024).

https://investortrust.id/news/astra-graphia-asgr-tetakan-rasio-dividen-45-nilai-per-saham-segini

SNLK

Sunter Lakeside Hotel Tbk.

Hingga akhir Maret 2024, PT Sunter Lakeside Hotel Tbk (SNLK) meraih pendapatan Rp10,73 miliar. Itu berarti ada kenaikan dari pendapatan Rp9,25 miliar di periode sama tahun sebelumnya.

Dari laporan keuangan SNLK, Selasa (23/4/2024), diketahui beban pokok pendapatan naik menjadi Rp5,03 miliar dari Rp3,92 miliar membuat laba bruto naik menjadi Rp5,70 miliar dari laba bruto Rp5,32 miliar.

Tetapi, rugi sebelum pajak tercatat meningkat menjadi Rp2,31 miliar dari rugi sebelum pajak Rp1,18 miliar tahun sebelumnya. Ini terjadi terutama karena naiknya beban usaha menjadi Rp6,23 miliar dari Rp4,89 miliar.

Lalu, rugi tahun berjalan tercatat sama yakni Rp2,31 miliar naik dari rugi tahun berjalan Rp1,18 miliar. Perseroan mencatat jumlah aset Rp210,58 miliar hingga periode 31 Maret 2024 turun dari jumlah aset Rp217,62 miliar hingga periode 31 Desember 2023.

https://www.emitennews.com/news/hingga-maret-2024-sunter-lakeside-snlk-raih-pendapatan-rp1073m

NISP

Bank OCBC NISP Tbk

PT OCBC NISP Ventura yang merupakan anak usaha PT Bank OCBC NISP Tbk. (NISP) telah melakukan investasi di PT. OCBC Sekuritas pada tanggal 22 April 2024.

Ivonne P. Chandra Corporate Secretary NISP dalam keteragan tertulisnya Senin (22/4) menuturkan bahwa OCBC NISP Ventura telah melakukan investasi sebesar Rp3 miliar kepada OCBC Sekuritas

Sebagai informasi OCBC NISP Ventura adalah perusahaan terkendali dari NISP sedangkan OCBC Sekuritas adalah afiliasi dari NISP sehingga merupakan transaksi afiliasi sesuai regulasi OJK dalam POJK 42/POJK/.04/2020.

https://www.emitennews.com/news/nisp-investasi-di-ocbc-sekuritas-rp3-miliar